Pantai dan Rangsangan

Orang-orang yang tinggal di dekat pantai lebih mungkin untuk memenuhi pedoman aktivitas fisik daripada penduduk di pedalaman.

Demikian hasil penelitian yang melibatkan partisipan dari seluruh penjuru Inggris.

Tim dari University of Exeter Medical School menganalisis data sekitar 180 ribu peserta yang dikumpulkan Natural England, yaitu lembaga nondepartemen pemerintah Inggris Raya. Penelitian yang dipublikasikan dalam jurnal Preventive Medicine itu mengkaji intensitas olahraga seseorang di kala senggang.

Setelah mempertimbangkan faktor usia, status sosial, dan musim, tim menyimpulkan mengunjungi pantai sangat berguna untuk merangsang aktivitas fisik. (Mdconnects.com/Hym/X-4)

Rubrik: SELA | Media Indonesia edisi Rabu, 15 Oktober 2014 | halaman 1
Share on Google Plus

About Abah Asmat

    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 komentar:

Post a Comment